MTSN 2 KUDUS LAKSANAKAN FIELD TRIP BERTAJUK “EKSPLORASI EMPON-EMPON” SEBAGAI BAGIAN PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA RAHMATAN LIL ALAMIN DI DESA KANDANGMAS KUDUS
Kudus – Peserta didik kelas tujuh MTsN 2 Kudus menggelar Field Trip
bertajuk “Eksplorasi Empon-Empon” di Desa Kandangmas Kec. Dawe Kab. Kudus pada Sabtu,
21 Januari 2023.
Trias Yuniafah, S.Pd., M.Sc selaku Wakil Kepala Bidang Akademik dan
Kurikulum Madrasah bersama seluruh guru pembimbing P5RA mengajak peserta didik
kelas tujuh mengunjungi area persawahan untuk bersama-sama belajar memahami cara
pengelolaan dan pengolahan empon-empon.
Kepala Madrasah, Drs. H. Khamdi turut membuka kegiatan Field Trip bersama
Kepala Desa Kandangmas, Bapak H. Shofwan. Dalam sambutannya, Drs. H. Khamdi mengatakan
bahwa Kegiatan Field Trip ini merupakan agenda kegiatan Program Penguatan
Profil Pelajar Pancasila Rahmatan Lil Alamin sebagai implementasi Kurikulum
Merdeka. Kegiatan ini dimaksudkan agar peserta didik bisa mengobservasi secara
langsung teori yang di pelajari di kelas dengan keadaan sebenarnya di lapangan,
sehingga lebih memahami dan menguasai materi baik secara tekstual maupun
kontekstual. Sementara Bapak H. Shofwan menyampaikan ucapan terima kasih dan
menyambut baik kedatangan mtsn 2 kudus yang melaksanakan kegiatan Field Trip di
desa kandangmas.
Dalam kegiatan tersebut menghadirkan pemateri ibu Nika Midarani, S.Pd
sebagai seorang petani milenial. Selama materi berlangsung, terlihat para peserta
didik antusias dan aktif bertanya terhadap materi yang disampaikan pemateri. Di
akhir kegiatan, peserta didik diberikan hasil olahan empon-empon berupa jahe
serbuk.
Layanan Informasi Masyarakat:
📞 Kasan,
S.Ag :
+62 882-2893-5441
📞
Nurul Qomariyah, S.Ag :
+62 821-3898-5592
Layanan Informasi Covid-19:
📞 Drs. H. Moh. Makhsun :
+62 855-2466-1760
#BerbudiMenujuPrestasi
#kanwiljateng
#kemenag.jateng
#kemenag_ri
#kemenagjateng
#MadrasahHebatBermartabat
#Madsaridaku
#pendidikanislam
#pendidikanmadrasah
#pendis
#pendiskemenag
@kanwiljateng
@kemenag.jateng
@kemenag_ri
@mtsnduakudus
@pendidikanislam
@pendidikanmadrasah
@pendis
@pendiskemenag
Komentar
Posting Komentar