PEMBUATAN TEMPAT SAMPAH TERPILAH, MTSN 2 KUDUS MENUJU MADRASAH BERWAWASAN LINGKUNGAN
Kudus – Tanggal 14 Agustus 2022, MTsN 2 Kudus membuat tempat sampah
terpilah, terdiri dari sampah non organik dan sampah organik. Tujuan pembuatan
tempat sampah terpilah ini adalah untuk memudahkan pembuangan dan pengolahan
kembali sampah, untuk memisahkan pembuangan sampah organik, non-organik dan B3
dan untuk membuat sampah menjadi ramah lingkungan. Manfaat pembuatan tempat
sampah terpilah adalah agar sampah kering dan sampah basah tidak tercampur
karena jika keduanya tercampur bisa menjadi sarang bakteri dan menimbulkan bau
tak sedap yang membuat suasana lingkungan menjadi kurang nyaman. Selain itu,
juga bermanfaat untuk mengurangi tumpukan sampah serta mengurangi polusi udara.
Tempat sampah yang digunakan berasal dari ember-ember bekas yang dipoles
kembali untuk mengurangi produksi limbah. Sebanyak ± 50 unit tempat sampah
terpilah disiapkan secara langsung oleh Kasan, S.Ag selaku Wakil kepala Bidang
Sarana Prasarana Madrasah. Setiap unit tempat sampah terpilah ini digolongkan
berdasarkan jenisnya, di antaranya sampah organik, sampah anorganik, dan sampah
B3 & masker. Adanya tempat sampah terpilah ini, hasil limbah sampah
anorganik dapat dimanfaatkan sebagai kerajinan daur ulang.
Melalui gerakan sederhana ini, MTsN 2 Kudus turut berkontribusi
membantu mengatasi permasalahan lingkungan dan diharapkan setiap warga madrasah
memiliki kesadaran untuk membuang sampah sesuai dengan jenisnya.
Layanan Informasi Masyarakat:
📞 Maksum,
S.Pd.I, M.Pd : +62
812-2512-1215
📞
Nurul Qomariyah, S.Ag :
+62 821-3898-5592
Layanan Informasi Covid-19:
📞
Drs. H. Moh. Makhsun :
+62 855-2466-1760
#BerbudiMenujuPrestasi
#kanwiljateng
#kemenag.jateng
#kemenag_ri
#kemenagjateng
#MadrasahHebatBermartabat
#Madsaridaku
#pendidikanislam
#pendidikanmadrasah
#pendis
#pendiskemenag
@kanwiljateng
@kemenag.jateng
@kemenag_ri
@mtsnduakudus
@pendidikanislam
@pendidikanmadrasah
@pendis

Komentar
Posting Komentar