SISWI MTSN 2 KUDUS SABET PERUNGGU DI OLIMPIADE PAI 2021
Kudus – Siswa
MTsN 2 Kudus sabet empat Medali Perunggu pada Olimpiade Pendidikan Agama Islam
(PAI) jenjang SMP/MTs yang diselenggarakan oleh Liga Olimpiade pada tanggal 9 Desember
2021. Empat siswa diantaranya adalah Muhammad Hani Mujahidin, Muhammad Ma’ruf
Misbahuddin, Shinta Ayu Ningtyas dan Salsa Billa Bachuri. Adapun Istna Aulia
Dewi berhasil meraih Medali Perak pada Olimpiade Pendidikan Agama Islam (PAI)
2021.
Istna Aulia
Dewi, salah satu peraih Medali Perak dalam Olimpiade Pendidikan Agama Islam
(PAI) 2021 mengatakan bahwa mengikuti kompetisi ini menjadi kebanggaan tersendiri
meskipun belum bisa memperoleh medali emas. Dia mengaku sebenarnya tidak
membutuhkan banyak persiapan. Dia hanya melakukan pendalaman selama kurang dari
dua pekan.
Kepala MTsN 2
Kudus, Drs. H. Khamdi, merasa sangat bangga dengan prestasi anak didiknya. Bulan
desember ini merupakan momen bagi madrasah mengukir prestasi akademik tingkat Nasional.
Mengingat sebelumnya, para siswa telah menyabet sejumlah 470 medali secara
keseluruhan. "Sungguh pencapaian yang luar biasa dan sangat disyukuri. Kita
jangan cepat puas karena perjalanan masih panjang. Masih banyak peluang yang
bisa diraih agar tetap berprestasi," katanya.
Layanan Informasi Masyarakat:
📞
Kasan, S.Ag :
+62 812-2868-903
📞
Nurul Qomariyah, S.Ag :
+62 821-3898-5592
Layanan Informasi Covid-19:
📞
Drs. H. Moh. Makhsun :
+62 855-2466-1760
#kemenag_ri
#pendidikanislam
#pendis
#pendiskemenag
#pendidikanmadrasah
#kanwiljateng
@kemenag_ri
@pendidikanislam
@pendis
@pendiskemenag
@pendidikanmadrasah
@kanwiljateng
@mtsnduakudus
#Madsaridaku
#BerbudiMenujuPrestasi
#MadrasahHebatBermartabat
Komentar
Posting Komentar