Postingan

SELAMAT HARI KESAKTIAN PANCASILA TAHUN 2023

Gambar
  Kudus – Seluruh rakyat Indonesia memperingati Hari Kesaktian Pancasila pada hari ini, 1 Oktober 2023. Hari Kesaktian Pancasila diperingati untuk mengenang peristiwa Gerakan 30 September/PKI yang terjadi pada tahun 1965. Hari Kesaktian Pancasila merupakan momentum bagi seluruh rakyat Indonesia untuk merenungkan kembali nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara. Pancasila merupakan ideologi yang menjadi pemersatu bangsa Indonesia yang terdiri dari berbagai suku, agama, dan ras.   Mengusung tema "Pancasila Pemersatu Bangsa", MTsN 2 Kudus melangsungkan Upacara Bendera dalam rangka Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023, yang dipimpin oleh Alil Maunah, S.Ag pada Senin, 2 Oktober 2023. Tema ini dipilih untuk mengingatkan kembali kepada seluruh rakyat Indonesia bahwa Pancasila adalah dasar negara yang telah menyatukan bangsa Indonesia yang majemuk.   Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023 diikuti oleh seluruh peserta didik, guru dan tenaga kependidikan...

PROGRES PEMBANGUNAN MASJID AL-ANWAR MTSN 2 KUDUS

Gambar
    Kudus – Progres pembangunan Masjid Al-Anwar MTsN 2 Kudus hingga saat ini telah sampai pada tahap pemasangan fondasi. H. Masrum, M.Pd selaku Kepala Madrasah mengatakan bahwa pembangunan masjid ini merupakan kebutuhan bagi Madrasah, mengingat masjid merupakan salah satu sarana prasarana bagi warga madrasah dalam menjalankan ibadah secara layak dan khusyu.   MTsN 2 Kudus membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin membantu menyalurkan amal jariyah pembangunan Masjid Al-Anwar MTsN 2 Kudus. Mari salurkan donasi Anda melalui transfer ke rekening BSI Masjid Al-Anwar MTsN 2 Kudus dan harap konfirmasikan bukti transfer amal jariyah anda ke Ibu Mahmudah.   Layanan Informasi Masyarakat: 📞 Kasan, S.Ag                                     : +62 882-2893-5441 📞 Nurul Qomariyah, S.Ag ...

SELAMAT MEMPERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW TAHUN 2023

Gambar
  Kudus – Umat Islam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2023 pada hari Kamis, 28 September 2023. Maulid Nabi merupakan peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awal dalam kalender Hijriah.   Peringatan Maulid Nabi merupakan momentum bagi umat Islam untuk meneladani akhlak dan perilaku Nabi Muhammad SAW. Nabi Muhammad SAW merupakan sosok yang sempurna, baik dalam akhlak maupun perilakunya. Beliau adalah rahmatan lil 'alamin, yaitu rahmat bagi seluruh alam.   Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 2023, MTsN 2 Kudus mengadakan acara Peringatan Maulid Nabi pada hari Jumat, 29 September 2023, pukul 07.00 WIB di Halaman Madrasah. Acara Peringatan diisi oleh Ustadz KH. Muhammad Syahidan yang menyampaikan ceramah tentang "Meneladani Akhlak dan Meningkatkan Cinta kita kepada Rasulullah SAW".   H. Masrum, M.Pd., selaku Kepala Madrasah mengatakan bahwa Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini bertujuan u...

SELAMAT HARI JADI KOTA KUDUS TAHUN 2023

Gambar
Civitas Akademika MTsN 2 Kudus mengucapkan:   Selamat Hari Jadi Kota Kudus ke- 474 “Bergerak Mengukir Jejak”   Semoga Kudus semakin religious, maju masyarakatnya, dan semangat bangkit dan bergerak bersama mengukir jejak.   Layanan Informasi Masyarakat: 📞 Kasan, S.Ag                                     : +62 882-2893-5441 📞 Nurul Qomariyah, S.Ag                   : +62 821-3898-5592   Layanan Informasi Covid-19: 📞 Drs. H. Moh. Makhsun                    : +62 855-2466-1760   #BerbudiMenujuPrestasi #kanwiljateng #kemenag.jateng #kemenag_ri #kemenagjateng #kemenagjatengmajeng ...

MTSN 2 KUDUS SUKSES ANBK TAHUN 2023

Gambar
  Kudus – MTsN 2 Kudus telah sukses melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2023 pada hari Senin, 18 September 2023. Sejumlah 45 peserta didik kelas VIII dan 5 orang cadangan melaksanakan ANBK yang berlangsung selama dua hari, yaitu hari Senin-Selasa, 18-19 September 2023.   Pelaksanaan ANBK ini bertujuan untuk memetakan mutu pendidikan secara menyeluruh, mulai dari satuan pendidikan, jenjang pendidikan, dan wilayah. ANBK juga bertujuan untuk memberikan informasi kepada pemangku kepentingan untuk perbaikan mutu pendidikan.   H. Masrum, M.Pd selaku Kepala Madrasah mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak terkait dalam upaya menyukseskan pelaksanaan ANBK MTsN 2 Kudus Tahun 2023. “Alhamdulillah, pelaksanaan ANBK Tahun 2023 hari pertama berjalan lancar, aman, terkendali, dan kondusif. Selama pelaksanaan ANBK juga tidak ditemui kendala yang berarti. Semoga hasil yang dicapai dalam ANBK Tahun 2023 ini dapat mendorong semangat untuk meningkatk...

SELAMAT, MTSN 2 KUDUS RAIH JUARA 2 LOMBA MUSABAQOH TILAWATIL QUR’AN (MTQ) PELAJAR TINGKAT KABUPATEN KUDUS TAHUN 2023

Gambar
  Kudus – Selasa, 12 September 2023, tim dari MTsN 2 Kudus baru saja mengikuti Pagelaran Lomba MTQ Pelajar Tingkat Kabupaten Kudus Tahun 2023 pada Cabang Tartil Al-Qur'an (Putra & Putri) dan Tahfidz Al-Qur'an 1 Juz (Putra & Putri). Kontingen MTsN 2 Kudus akhirnya berhasil menyabet Juara Dua dalam Lomba MTQ Pelajar Tingkat Kabupaten Kudus Tahun 2023 pada Cabang Cabang Tahfidz 1 Juz dan Tilawah (Putri) yang diraih oleh Nancy Muki Ajram dengan raihan skor nilai sejumlah 127 poin.   H. Masrum, M.Pd selaku Kepala Madrasah mengucap syukur Alhamdulillah MTsN 2 Kudus telah sukses mengikuti seluruh rangkaian perlombaan dan berhasil meraih juara. “Saya berterima kasih yang sebanyak-banyaknya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam Perlombaan MTQ Pelajar Tingkat Kabupaten Kudus Tahun 2023 ini. Terima kasih kepada Bapak Makhfudin Faiq, S.Pd.I dan Ibu Istiqomah, S.Pd.I selaku guru pembimbing yang telah memberikan upaya terbaiknya, membimbing peserta didik hingga berhasil mer...